Gadget yang satu ini memang memberi kita kemudahan dalam hal berkomunikasi, apalagi saat menjalani LDR atau hubungan jarak jauh. Apalagi saat ini didalam menu ponsel tersedia berbagai aplikasi, seperti Yahoo Messenger (YM) atau Blackberry Messenger (BBM).
Kedua aplikasi tersebut bisa memberikan kemudahan bagi pasangan yang menjalani hubungan jarak jauh yang tidak bisa saling bertemu. Namun ada aturan –aturan yang harus diperhatikan ketika menjalin hubungan atau kencan lewat ponsel.
Berikut ini beberapa aturan kencan via ponsel yang harus diperhatikan.
Jangan Telpon di jam sibuk
Pastikan anda tidak menelpon pasangan anda pada jam – jam sibuk, karena hal ini akan menggangu saat si dia sedang sibuk kerja atau dapat merusak moodnya. Memang menanyakan kabarnya via telpon adalah bentuk perhatian yang bisa anda berikan, tapi sebaiknya anda menelpon di saat jam makan siang atau saat pulang kerja.
Jangan Mengirimkan foto seksi
Jangan sekali – kali anda mengirimkan foto seksi via ponsel. Hal ini selain kurang pantas baginya dan sangat berbahaya, karena dapat berisiko sangat fatal jia ponsel si dia hilang atau saat di pinjam temannya. Bisa saja foto anda nantinya akan tersebar luas.
Jangan membahas masalah via SMS/ atau pesan singkat
Jaika hubungan anda dalam masa kritis atau bermasalah, hindari membahas masalah lewat SMS,YM,BBM atau pesan singkat. Hal ini bisa berujung pada kesalahpahaman. Karena setiap orang memiliki cara membaca yang berbeda – beda. Bisa saja si dia salah mengartikan isi pesan singkat anda.
Nah, itulah aturan – aturan kencan lewat ponsel yang harus anda perhatikan agar saat menjalani hubungan jarak jauh semakin mesra.
3 komentar:
MAu di coba ah.... hehehe.....
monggo mas panji, silahkan dicoba....hehehe
bahas mengenai planning kedepannya atau rencana jika bertemu membuat pembicaraan terasa hangat.. Keep writing :)
Post a Comment