Dalam dunia blogger istilah copas atau copy paste sudah tidak asing lagi. Copas/copy paste adalah dimana sebuah blog mengambil semua artikel blog orang lain untuk di jadikan bahan postingan.
Ilustrasi gambar bajak laut
Lalu apa hubungannya dengan perompak ? Copas tak jauh beda dengan perompak, mereka sama-sama membajak. Membajak hak orang lain. Kalau Dalam dunia blogger berarti membajak hak cipta atau karya orang lain.
Dan Apakah membajak hak cipta orang lain itu melanggar hokum ? jalas, karena hak cipta sudah diatur dalam undang – undang.
Tapi apakah kegiatan copas di blog sepenuhnya salah? tidak salah dan sah-sah saja jika si peng-Copas mencantumkan link dari sumber artikel dengan benar. Kalaupun Anda ingin meng-copas hanya ingin bertujuan menaikan trafict pengunjung blog anda gunakan Etika copas yang baik.
Apa maksudnya dengan Etika copas?
Sebagai blogger sejati, tuliskan nama blog/link pemilik artikel tersebut dan bila perlu minta izin via email. Dengan begitu si pemilik asli artikel pasti lebih senang dan berterima kasih, ketimbang marah-marah di kotak komentar anda. Jadilah Blogger yang baik, hargai karya orang lain sekecil apapun itu.
walaupun anda terinspirasi pada sesuatu hal yang anda temukan di internet, tapi jika anda mengolah kembali artikel tersebut dan merensensi menjadi sesuatu hal yang baru maka anda tidak bisa disebut copas.
Kerugian lain apabila artikel yang baru dibuat lalu dicopas oleh blog yang pageranknya lebih tinggi dari blog kita adalah kita akan dianggap melakukan copas dari blog tersebut, padahal adalah sebaliknya.
Hal ini telah terjadi pada beberapa artikel saya yang sukses di kanal Vlog VIVAnews seperti :
- Rayuan maut ala Andre Taulani OVJ
- Telah lahir new Ronaldo atau new Zidane ( Madin Muhammad )
- 8 Hal yang membuat anda anti stress, Di jamin !
Jadi sebagai blogger yang baik, hargai karya orang lain sekecil apapun itu. Dan mari kita berlomba –lomba menulis dengan karya yang orisinil agar tidak merugikan orang lain. Dari pada kita disebut tak ubahnya seperti perompak.
Semoga postingan ini tidak menyinggung anda yang telah terlanjur meng- copas dan mari kita menulis dari sudut pandang kita sendiri, karena itu akan lebih baik di mata sesame blogger dan Pakde Google.
Salam Sukses dan terus berkarya. mari kita sama-sama menyuarakan ” HIDUP BLOGGER INDONESIA“.
13 komentar:
3 Postingan mas di copas ya??? Memang sih sekarang banyak blogger yang lakuin copas asalkan postngan mereka terupdate... saya tidak munafik kalo benar-benar kepepet mesti copas saya lakuin tentu dengan mencantumkan sumbernya....Tapi saya ini bukan seorang copaser saya hanya spammer, spammer yang beretika....
Iya sob ketiga artikeku yang sukses di kanal Vlog VIVanew byk yg di copas, saya sendiri tahunya waktu saya cek di google.
Saya akui saya juga sering copas tpi saya sertakan sumbernya.
stuju gan
tu copas nggak nautin sumbernya dr agan???
ane jg g munafik gan, smua artikel d tempat ane banyak hasil copas, tp pasti ane tautin tu sumbernya dr mana.
ane g tau dahc, cara nautin sumbernya bener tao salah...
nikmatin aja Sob.. kalo yg copas dari sumber ente nyantumin link jg kan ente yg seneng..
dapet backlink dari orang laen...
lanjut gan bahasannya.... saya menyimak saja...
HUAHAHAHAHA GIMANA GAK COPAS WAK TU SD AMPE SMA SUKA NYONTEK WAKTU KULIAH S1-S3 PLAGIAT PROFESSOR PUN MASIH PLAGIAT KARYA ORANG BAHKAN KARYA MAHASISWANYA DISIKAT JUGA HUAHAHAHAHA MAU DIBAWA KEMANA NEGARA INI
Kalaupun aku meng"copas" biasanya tidak seratus persen plek sama. Biasanya aku cari idenya terus aku kembangkan sendiri meskipun ada juga beberapa kalimat memang aku sandur dari sana. Dan tentunya meminta ijin dulu pada si empunya blog.
Salam hangat serta jabat erat selalu dari Tabanan
Betul mas sastro saya juga sangat setuju, kalao copas harus ada etikanya
@bodrex caem ~ iya mas , kebanyakan artikelku yang di copas yang sukses dikanal Vlog VIVAnews dan gak disertakan sumber linknnya
@blogtronyok ~ Betul mas itu kalau disertakan sumber linknya, trus kalau tidak...gimana ?
hehehe.. mas jipang bisa aja, tapi semoga budaya copas g seperti fenomena ulat bulu ya.....
setuju banget mas sugeng itu bagus, meresensi menjadi sesuatu hal yang baru dan itu bukan di sebut copas.....terus berkarya dan met sukses mas sugeng
Post a Comment