Pages

Home » » Tip Menghadapi Pasangan Yang Pendiam

Tip Menghadapi Pasangan Yang Pendiam


Memiliki pasangan yang pendiam tak jarang membuat banyak orang menjadi salah tingkah dan bingung harus mulai dari mana untuk mengawali pembicaraan. hal itu bisa menyebabkan suasana kencan Anda dengan si dia terlihat dingin. Tapi Anda tak perlu khawatir, berikut tips cara mengadapi pasangan yang pendiam :

Bertindak sesuai sifat pasangan
Cari tahu seperti apa pribadi introvert dan hadapi sesuai dengan pribadinya. Setiap introvert juga memiliki pribadi yang berbeda. Jika pasangan tidak suka membahas permasalahan di tempat umum, Anda bisa mengajaknya berbicara di rumah atau restoran yang sepi.

Gunakan bahasa tubuh untuk berekspresi
Kata-kata kurang membuat introvet terkesan. Gunakan gerakan manis untuk mengungkapkan cinta Anda padanya, seperti kontak mata dan senyuman manis.

Jangan berharap introvert memberitahu perasaannya. Jika benar-benar mencintai Anda, ia akan menunjukkan melalui tindakan.

Ajak berbagi perasaan dengan Anda
Introvert mungkin sulit mengatakan cinta, jadi dorong ia untuk berbagi perasaan dengan Anda. Misalnya, minta ia menulis kartu ucapan ulang tahun untuk Anda. Hal seperti itu memberi kesempatannya terbuka dengan Anda.

Beri banyak waktu untuk bicara dan berekspresi
Introvert memiliki waktu berpikir sebelum berbicara dan menyimpan kata-kata untuk hal-hal penting. Introvert lebih suka berbicara berdua dibanding dengan sekelompok orang. Jadi, ketika berdua dengannya, beri ia kesempatan berbicara lebih banyak

Jadi pendengar yang baik
Anda harus bersikap tenang ketika mendengarnya berbicara. Kurangi kata-kata dan dorong ia untuk berbicara.

Ajukan pertanyaan dengan jawaban rinci
Jangan ajukan pertanyaan yang bisa dijawab dengan kata 'ya' atau 'tidak'. Misalnya pertanyaan "Kamu suka baca buku?" diganti dengan "Buku yang kamu suka membahas tentang apa?". Sehingga ia akan menjawab dengan lebih rinci.

Habiskan waktu dengannya
Semakin banyak waktu yang dihabiskan berdua, semakin Anda terhubung secara emosional dengannya
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 
Support : Home | Gaya Hidup | Tip Cinta | Kalimat Mutiara | About Me | Privacy Policy | Sitemap
Copyright © 2011. Pelangi Delapan - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger