Pages

Showing posts with label Gaya Hidup. Show all posts
Showing posts with label Gaya Hidup. Show all posts

Tip Agar Tidak Terlambat Makan Sahur

15 July 2013


Terlalu kekenyangan saat berbuka, terkadang bisa membuat seseorang menjadi mengantuk dan tidur terlalu pulasa saat malam hari, hal ini tentunya akan membuat Anda terlambat untuk makan sahur. Nah, kalau sudah begini, saat menjalankan ibadah puasa bisa jadi lemas dari biasanya.

Meski ada beberapa orang yang tahan untuk tetap melanjutkan puasa meski tidak makan sahur, namun hal ini tentu bisa membahayakan kesehatan, karena tubuh tidak mendapat asupan energi dalam jangka waktu lama setelah tidur. Selain itu juga meningkatkan resiko bagi yang punya penyakit maag. Nah, agar Anda tidak terlambat makan sahur, tak ada salahnya untuk mencoba beberapa tip dibawah ini :

Berbuka Secukupnya
Selain manajemen waktu beraktivitas, Anda juga perlu menjaga pola makan saat berbuka. Makanan berbuka yang terlalu berat dan banyak dikonsumsi, mudah membuat kita mengantuk dan pencernaan menjadi berat.

Selalu Pasang Alarm
Meski ini adalah senjata klasik, namun sangat ampuh untuk membangunkan Anda. Selain alarm statis, Anda juga bisa menggunakan 'alarm hidup'. Misalnya minta dibangunkan orang rumah atau ditelepon pacar maupun orang tua (bagi yang tinggal sendiri).

Jangan Terlalu Lelah
Tidurlah pada saatnya. Jangan terlalu ngantuk atau lelah saat tidur. Atur waktu sosialisasi, waktu kerja, ibadah dan tidur Anda. Tidur dalam kondisi yang terlalu lelah akan membuat Anda sulit bangun setelah terlelap.

Bila Memungkinkan, Jangan Kunci Kamar
Jangan kunci kamar Anda bila Anda tinggal dengan orang tua atau teman yang sama-sama menjalankan ibadah puasa. Ketika waktu sahur tiba, akan lebih mudah akses mereka untuk membangunkan Anda.

Siapkan Makanan Darurat
Tidak semua orang sempat masak, apalagi mereka yang tinggal sendiri. Siapkan makanan darurat seperti kurma, pisang, roti dan minuman penting seperti air putih atau susu. Bila perlu, sediakan madu untuk tambahan energi ekstra.

Sempatkan Sholat Malam
Ini adalah salah satu cara yang bisa memberikan manfaat berlipat-lipat. Bila Anda bangun sebelum alarm membangunkan Anda, segera ambil wudhu dan lakukan sholat malam.

Air wudhu bisa membantu menyegarkan Anda dari kantuk yang masih menggantung di mata. Sementara sholat malam memberi nilai spiritual dan ibadah yang berlipat sembari menunggu waktu sahur.

Catatan penting, Hati-hatilah di minggu awal dan akhir puasa. Karena pada waktu itu kita mulai rawan terlambat bangun. Lakukan beberapa tips di atas untuk mengatasi hal ini.
Continue Reading | komentar

Tip Menghentikan Kebiasaan Bergosip Selama Ramadhan

13 July 2013

Bergosip adalah kebiasaan yang cukup identik dengan wanita. Ketika berkumpul dengan rekan atau sahabat, wanita sulit lepas dari kebiasaan bergosip. Bahkan bagi beberapa ibu rumah tangga, bergosip adalah kebiasaan paling mengibur untuk membunuh waktu. 

Meskipun identik dengan wanita, tak sedikit kaum pria yang tak mau ketinggalan gosip terkini. Memang banyak yang tak setuju dengan aktivitas bergosip, namun gosip adalah bagian dari kehidupan.

Meskipun tak ada UU yang mengatur larangan untuk bergosip. Tapi ada baiknya saat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan, kebiasaan bergosip patut untuk ditinggalkan, terutama bagi mereka yang memeluk agama Islam. Karena menggosipkan atau mebicarakan orang lain bisa mengurangi pahala berpuasa atau bahkan berujung pada batalnya puasa.

Oleh karena itu, untuk menghentikan kebiasaan bergosip selama ramadhan, bisa Anda simak beberapa tip berikut ini : 

Batasi waktu mengobrol
Gosip biasanya beredar melalui obrolan, entah secara langsung,lewat telepon atau fitur chatting di internet. Agar terhindar dari kebiasaan bergosip, jangan habiskan waktu mengobrol terlalu lama. Sampaikan langsung apa inti obrolan Anda. Jika lawan bicara mulai bergosip, segera undur diri dari obrolan itu. Mendengarkan orang lain bergosip justru akan semakin memperpanjang cerita.

Sibukkan diri
Sebisa mungkin sibukkan diri Anda dengan kegiatan yang positif, seperti menyelesaikan pekerjaan kantor yang menumpuk atau disaat ada waktu longgar gunakan untuk membantu istri menyiapkkan menu berbuka puasa. Saat malam hari setelah sholat tarawih gunakan waktu Anda untuk tadarus. Dengan begitu waktu untuk bergosip tidak ada.

Langganan SMS rohani
Di bulan puasa ini, banyak penyedia layanan operator yang menawarkan program berlangganan SMS yang berisi kata-kata bernafaskan Islam. Dengan berlangganan SMS rohani, setidaknya Anda bisa membedakan mana yang baik dan buruk daripada menyia – nyiakan waktu Anda hanya untuk sekedar bergosip. 

Tidur disaat senggang
Disaat “ada waktu senggang”, gunakanlah untuk tidur,, karena tidurnya orang berpuasa adalah ibadah. Tapi bukan berarti Anda harus selalu menghabiskan waktu puasa Anda hanya untuk bermalas – malasan dan tidur, yang jelas tetap melakukan aktivitas – aktivisas yang bermanfaat daripada saat waktu senggang Anda digunakan hanya untuk bergosip.

Ingatlah, bahwa bergosip dapat memiliki dampak yang mendalam dalam diri kita. Cobalah dan tempatkan diri Anda dalam posisi mereka, dan pikirkan mengenai bagaimana perasaan Anda jika orang lain mengatakan hal-hal yang tidak baik mengenai Anda. Semoga bermanfaat.
Continue Reading | komentar

Minuman Favorit Untuk Berbuka Puasa

07 July 2013

Waktu berbuka puasa adalah saat - saat yang paling dinantikan setelah seharian menahan rasa haus dan lapar. Melepas lapar dan dahaga dengan minuman yang menyegarkan pasti terbayang sebelum waktu berbuka tiba. 

Nah, bila Anda penyuka menu es untuk berbuka puasa, berikut ada 5 varian minuman favorit yang digemari kaum muslim di Indonesia untuk berbuka puasa, mungkin salah satunya merupakan favorit Anda juga.

Es kelapa muda
Kelapa muda yang diserut, dicampur dengan sedikit selasih dan nata de coco, diberi es dan air kelapa muda. Rasanya segar dan bisa membantu untuk mengurangi dehidrasi setelah puasa seharian penuh. Es kelapa muda banyak dicari menjelang waktu berbuka puasa. Selain segar, es kelapa muda juga mudah didapatkan dan harganya juga terjangkau.

Es buah
Buah-buahan dipotong lalu dicampur kuah es sirup. Double combo segarnya ladies! es buah disukai dan banyak dibuat oleh ibu-ibu untuk berbuka puasa. Selain mudah dibuat, es buah juga bisa dikreasikan sesuai dengan buah apa yang dimiliki di rumah. Tambahkan susu kental manis untuk rasa yang lebih menggoda.

Es rumput laut
Rumput laut yang kenyal dan renyah ketika digigit ini ternyata disukai untuk menu es saat buka puasa. Saat ramadan tiba, banyak penjual rumput laut di pasar tradisional. Rumput laut mudah dimasak dan bisa dicampur dengan air sirup atau air susu kental manis. Es rumput laut nikmat disantap selagi dingin dan segar karena bila sudah disimpan lama, rasa rumput laut berubah.

Es teler
Es teler kaya dengan isi dan campuran yang bisa membuat yang menyantapnya merasa segar seketika. Serutan kelapa dan alpukat dipadu dengan es dan kuah air susu kental manis membuat banyak orang rela mengantre untuk membelinya di penjual ketika waktu berbuka puasa hampir tiba.

Es teh
Walau sederhana, es teh ini disukai oleh banyak kaum muslim untuk berbuka puasa. Rasanya yang kuat dan rasa manis yang legit membuat es teh semakin menggugah selera untuk segera menyantap menu berbuka puasa. Kini es teh sering dipadukan dengan perasan lemon atau dicampur dengan sedikit susu untuk variasi rasa.

Continue Reading | komentar (1)

Bagian Tubuh Pria Yang Membuat Wanita Gemas

21 June 2013

Bukan hanya wanita yang memiliki daya tarik tentang penampilan fisiknya, namun pria juga memiliki bagian tubuh yang membuat wanita menjadi gemas. Tapi jika pria disuruh menilai bagian tubuh mana saja yang ia suka, ia bisa dengan lancar menyebutkannya. Berbeda dengan wanita, ia justru cenderung malu – malu untuk menjabarkannya. Namun, kurang lebihnya wanita sama dengan pria dalam menilai penampilan fisik. Nah, untuk lebih jelasnnya, berikut beberapa bagian tubuh pria yang membuat wanita menjadi gemas.

Lengan
Ada apa dengan lengan pria ? Karena melihat lengan kekar pria seperti melihat seluruh kekuatan di tangannya. Berbeda dengan wanita, lengan pria sangat terlihat menarik dengan otot-otot pria yang dimilikinya. Apalagi jika ia rajin merawat tubuh dengan berolahraga, dan tentunya bagian yang satu ini tak akan pernah luput dari pandangan mata wanita.

Bahu
Kabarnya sih pria berbahu lebar itu berbakat menjadi pemimpin dan lebih bijaksana. Dan inilah mengapa wanita sangat mengagumi bagian ini. 

Bibir
Bibir adalah bagian yang tak pernah bisa lepas dari pandangan. Apakah itu tebal atau tipis, selera wanita selalu berbeda-beda. Dan jangan termakan mitos bahwa pemilik bibir tebal is a good kisser ya, karena good kissing adalah kerja sama dan aliran perasaan Anda dan si dia.

Mata
Kabarnya mata adalah jendela hati, yang dapat mengungkapkan isi hati pria dan pikirannya. Dari mata pula Anda bisa tahu perasaannya, apakah ia sedih, apakah ia bahagia, apakah berbohong atau sedang ingin sendiri?

Rahang
Pria juga memiliki beragam bentuk rahang yang berbeda-beda, ada yang besar, ada yang sedang dan ada yang berahang lembut. Semua juga kembali pada Anda, lebih suka pada pria dengan bentuk rahang seperti apa.

Perut
Nah, ada perdebatan besar yang memunculkan dua kubu berbeda kalau membahas soal perut. Ada wanita yang doyan pria dengan perut rata, dan ada pula yang justru gemas dengan mereka yang berperut gembul. Katanya sih agar saat dipeluk lebih enak, nyaman dan hangat. Benar nggak sih?

Telapak tangan lebar
Beberapa pria juga memiliki telapak tangan lebar yang terasa kokoh dan lembut saat menggandeng tangan Anda. Rasanya juga seperti aman dan nyaman ketika tangan kecil Anda masuk ke dalam genggamannya. Cenderung, wanita suka pria dengan tangan yang lebar dan kekar.

Nah, Menurut Anda bagian sih yang paling Anda suka dari tubuh pria?

Continue Reading | komentar

Beberapa Kebiasaan Yang Bisa Membuat Pria Terlihat Tampan

06 June 2013

Bukan hanya wanita yang memiliki rasa kurang percaya diri terhadap penampilan, tapi ternyata priapun juga demikian. Namun pria punya cara sendiri agar dapat memancarkan aura ketampanannya secara alami yaitu dengan melakukan kebiasaan sehat berikut ini . 

Peduli perawatan kulit
Siapa bilang perawatan kulit hanya diperlukan oleh kaum wanita saja? Pria juga perlu merawat kulitnya agar sel epidermis pada kulit tidak mati. Gunakan pelembab untuk menjaga kulit dari kekeringan.

Penting juga untuk mengoleskan krim tabir surya untuk mengurangi penuaan dini dan kerusakan karena paparan sinar ultraviolet. Jadikanlah kegiatan merawat kulit sebagai kebiasaan rutin seperti mencukur atau menggosok gigi.

Berhenti merokok
Kebiasaan merokok bukan hanya membuat pria mendapatkan image negatif dari para wanita tetapi merokok juga dapat menyebabkan kerutan pada kulit yang lebih buruk daripada efek sinar matahari.

Merokok dapat merampas kolagen dan elastin yang memberikan tekstur kulit, kekuatan, elastisitas dan mempercepat proses penuaan. Rokok juga dapat menyebabkan warna keabu-abuan pada kulit.

Pola makan yang sehat
Pola makan yang akan membuat kulit pria lebih bersinar, rambut lebih indah dan badan lebih bugar. Kuncinya adalah dengan menjaga agar asupan gizi tetap seimbang. Makanlah makanan yang kaya serat yang mampu menurunkan kolesterol dan makanan yang rendah gula, tinggi protein dan kalsium.

Tidur yang berkualitas
Penuhi jam tidur yang direkomendasikan baik untuk kesehatan yaitu setidaknya 8 jam sehari. Tidur dapat mengembalikan kondisi semua organ tubuh, termasuk kulit yang merupakan organ terbesar tubuh.

Tidur juga dapat mengurangi ketegangan dan kecemasan, mengurangi keriput, garis-garis kerut dan garis khawatir. Kurang tidur juga menimbulkan lingkaran hitam di bawah mata yang mengganggu penampilan pria.

Jauhkan diri dari dehidrasi
Kulit membutuhkan air agar dapat berfungsi dengan baik terutama untuk melawan kerusakan yang disebabkan oleh matahari. Minum air delapan gelas sehari seperti yang dianjurkan juga dapat mengeluarkan racun dari tubuh dan membawa nutrisi ke lapisan dalam kulit (dermis).

Menjaga tubuh tetap langsing
Menjaga tubuh agar tetap langsing tidak hanya akan meningkatkan penampilan pria tetapi juga mengurangi risiko stroke, kanker, diabetes, dan penyakit lainnya. Tapi lakukan diet dengan cara yang tepat.

Kurangi asupan kalori yang tidak sehat dengan mengurangi konsumsi makanan yang digoreng. Dengan cara ini, berat bedan pria akan berkurang hingga satu pon selama dua minggu.

Jadilah pro-antioksidan
Antioksidan seperti vitamin A, C dan E ditemukan dalam buah dan sayuran yang sangat penting bagi tubuh. Antioksidan mempromosikan perbaikan dan elastisitas kulit dan juga mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker.

Latihan kardio
Sebuah latihan kardio dapat menurunkan stres, membuat pria lebih bahagia dan memberikan efek bersinar pada kulit. Latihan aerobik ringan selama setengah jam sehari juga dapat meningkatkan denyut jantung dan memperlancar aliran darah.

Latihan tersebut juga dapat dilakukan dengan berjalan-jalan, naik sepeda atau melakukan aktivitas yang membuat tubuh berkeringat. Pilihlah jenis latihan yang menyenangkan dan membuat pria nyaman melakukannya.

Hindari minum minuman keras
Alkohol menyebabkan pembengkakan pada jaringan, terutama mata bengkak dan menyebabkan kebiasaan makan yang buruk yang berakibat terhadap kenaikan berat badan. Hal tersebut tentu membuat penampilan pria tampak buruk.

Badan yang tegap
Postur tubuh yang baik benar-benar memberikan tampilan yang baik bagi pria. Inti dari latihan kekuatan atau olahraga yang sedikit berat adalah untuk mencegah tubuh bungkuk. Berolahragalah untuk melatih kekuatan otot selama 2 sampai 3 kali seminggu.

Continue Reading | komentar

Kesehatan

More on this category »

Olahraga

More on this category »
 
Support : Home | Gaya Hidup | Tip Cinta | Kalimat Mutiara | About Me | Privacy Policy | Sitemap
Copyright © 2011. Pelangi Delapan - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger